search

Sabtu, 24 Maret 2012

blackberry vs android

Sengitnya persaingan ANDROID VS BLACKBERRY

Belakangan ini perseteruan antara Blackberry dan Android tampak semakin nyata,jelas,dan panas. Karena terjadi diantara teman-teman kampus saya sendiri. Jujur saya sendiri pengguna blackberry,walaupun belum lama menggunakannya saya sudah cukup menikmati kegunaan platform mobile phone ini dan tidak mau ambil pusing dengan memperdebatkan keunggulan masing-masing blackberry dan android dengan teman kampus saya yang “membangga-banggakan’ Android,berikut ini ulasan keunggulan masing-masing diantara dua platform mobile phone tersebut :
Keunggulan BLACKBERRY
Keunggulan Blackberry dalam segi Push email
· Pengiriman email dan WEB Browsing dengan kompresi yang dilakukan dua kali (content dan komunikasi) sehingga kita bisa mendapatkan push email real time/WEB lebih cepat dan menghemat bandwidth GPRS/EDGE.
· Integrasi dengan Instant Messaging service seperti yahoo messenger dan Gmail Talk.
· Membuka attachment email yang lebih cepat (pengalaman pribadi :) ) dimana akses cepat ini ada hubungannya dengan kompresi yang sangat sempurna dari RIM.
· Security handset yang sangat apik dan terjamin dari level handset (handset Blackberry) sampai dengan layanannya (terkadang jika lupa password untuk untuk unlock handset, handset akan terformat secara otomatis).
Sekarang tinggal anda masing-masing yang menentukan manakah yang lebih unggul diantara keduanya? :D
Keunggulan ANDROID
Ponsel bersistem operasi Android tampak mulai populer di tahun ini. Meski kemunculan OS besutan Google ini sudah ada sejak tahun lalu, namun Android baru populer belakangan ini. Ini tidak lepas dari banyaknya ponsel-ponsel berbasis Android yang beredar di pasaran.
Indosat bahkan sudah membentuk komunitas Android yang bernama Indosat Android Community. Tidak heran jika aplikasi berbasis internet banyak tersedia untuk Android, karena ponsel berbasis sistem Android ini memang cocok untuk pengguna ponsel yang banyak dan perlu mengakses data internet.
Multi-Tasking
Berbeda dengan iPhone yang kesulitan dalam melakukan multi-tasking, Android mampu menjalankan beberapa aplikasi sekaligus yang tidak terbatas, baik aplikasi-aplikasi yang berasal dari bawaan sistem atau tambahan dari Android Market. Mendengar musik sambil browsing dan menerima notifikasi dapat dilakukan dengan mudah.
Home Screen Informatif
Konsep home screen pada Android seperti Windows Mobile di mana segala notifikasi dapat dipantau dari home screen. Namun, Android juga menyediakan tempat bagi widget-widget notifikasi lain untuk berada di home screen. Cara ini memudahkan akses info cepat ketimbang home screen di BlackBerry ataupun iPhone.
Pilihan Peranti Banyak
Vendor pendukung sistem operasi ini memang banyak. Jadi pilihan perangkat yang bisa kamu pilih beragam dan harganya pun bervariasi.
Bebas Memodifikasi Sistem
Android mengijinkan kamu untuk melakukan jailbreaking untuk memodifikasi sistem. Selain itu kamu juga bisa melakukan modifikasi pada ROM sistem. Ada beberapa komunitas di internet yang menjadi wadah dan menyediakan customed ROM untuk perangkat Android. Sistem yang dapat dimodifikasi dan diinstal pada ponsel pintar bersistem Android, siapa yang tak ingin?
Setting yang Mudah
Sistem Android memang diluncurkan demi alasan kemudahan. Pengesetan ponsel berbasis OS ini untuk keperluan sehari-hari sesuai keinginan dan aktivitas pribadi bisa dengan mudah dilakukan. Pengesetan ini bisa dilakukan langsung dengan bantuan widget pada home screen. Kamu juga bisa membuat shortcut khusus untuk setting tertentu untuk dipasang di home screen.
Perangkat ponsel berbasis Android memang sudah sangat lama dinantikan. Jika kamu termasuk orang yang suka akan gadget pintar, ponsel berbasis Android bisa jadi pelengkap gadget yang kamu pakai saat ini, atau bahkan menggantikannya!
Sumber : http://miamiaw.blogspot.com/2011/03/android-vs-blackberry.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar